Koba (koranbabel.com) — Sejumlah Prajurit Kodim 0413/Bangka melatih kedisiplinan para pelajar SMANSA Pangkalan Baru (Paru), Sabtu (31/10).
Kegiatan yang dilaksanakan selama satu hari ini berbagai materi diberikan oleh para Prajurit Kodim. Diantaranya peraturan baris berbaris, peraturan penghormatan dan tata upacara sipil disampaikan para Komandan Pleton
Jabatan Danton 1 Serma Zulkifli, Danton 2 Sertu Fauzan, Danton 3 Serda Nusirwan dan Danton 4 Serda Zulfani yang sudah memiliki kualifikasi kepelatihan.
Selanjutnya para pelajar diberikan materi wawasan kebangsaan Mayor (Inf) Ruhin. Dilanjutkan psikologi lapangan oleh Mayor (Arh) Tiyoso. Sehingga para siswa ini nantinya memiliki kepribadian yang disiplin, patuh dan taat aturan sekolah serta menghormati para gurunya.
“Kegiatan ini akan direncanakan yang lebih baik dan terprogram setiap enam bulan sekali,” kata Kepala SMANSA Pangkalanbaru, Ali Akbar.
Sementara menurut Mayor (Inf) Ruhin mengatakan, “Ini merupakan langkah baru untuk mendisiplinkan pelajar SMANSA Pangkalanbaru. Dari disiplin inilah menjadi langkah awal untuk menjadikan sebuah sekolahan menjadi baik dan bermutu. Dan menyiapkan para generasi muda yang cerdas dan berkualitas,” tukas Mayor (Inf) Ruhin selaku Wakil Koordinator Lapangan.(*/rh)
The post Prajurit Kodim Bangka Latih Pelajar SMANSA Paru appeared first on KORAN BABEL.
ConversionConversion EmoticonEmoticon