Dispora – KONI Babel Bersinergi Tingkatkan Prestasi Atlet


Bangka, koranbabel — Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) H Hardi SH beserta staf, berkunjung ke Sekretariat Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Babel, Sabtu (10/1) kemarin.  Kunjungan ini selain untuk menjalin silaturahim, juga  untuk menyampaikan rencana strategis (Renstra),visi dan misi Dispora Babel tahun 2012-2017 kepada segenap jajaran pengurus KONI Babel.

Kepala Dispora Babel, Hardi pada kesempatan tersebut antara lain menyebutkan, renstra Dispora Babel diantaranya meningkatkan prestasi olahraga melalui gerakan pemassalan, pembibitan dan pembinaan prestasi olahraga, meningkatkan jumlah sarana dan prasarana olahraga melalui pengembangan kawasan sport Center, meningkatkan kualitas tenaga keolahragaan, pelatih/guru olahraga pendidikan dan prestasi bagi pelajar dan mahasiswa, meningkatkan pembinaan atlet cabang olahraga unggulan melalui PPLP/D dan PPLM, meningkatkan pendataan/database di bidang olahraga dan meningkatkan koordinasi dengan SKPD Kabupaten/Kota, KONI dan Pengurus Provinsi Cabang Olahraga se Babel.

“Kita akan terus upayakan peningkatkan prestasi olahraga di tingkat Nasional dan Internasional,” kata Hardi.
Berkenaan dengan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebagai tuan rumah penyelenggaraan PORWIL IX, Hardi optimis akan berlangsung sukses.  Untuk itu ia pun mengajak segenap elemen masyarakat di Negeri Serumpun Sebalai untuk turut menyukseskan even empat tahunan ini.  “Saya optimis akan sukses penyelenggaraannya.  Marilah kita sukseskan PORWIL 2015,” ajak Hardi.

Plt Ketua KONI Babel Dharma Sutomo memberikan apresiasi kepada Kepala Dispora beserta staf,atas kunjungan tersebut.  Ia berharap dengan terjalinnya silaturahim dengan Dispora ini, merupakan sinergi dalam meningkatkan prestasi atlet kedepan, dan menyukseskan PORWIL IX 2015.  “Harapan kita silaturahim ini dapat selalu terjalin dengan meningkatkan koordinasi,kemitraan, dan kedepan dapat mencetak prestasi atlet-atlet yang gemilang.  Tentunya untuk meningkatkan prestasi atlet Bangka Belitung bukan hanya menjadi tanggungjawab KONI dan pemerintah saja, tetapi merupakan tanggungjawab masyarakat Bangka Belitung secara keseluruhan,” tandas.

Hal yang sama disampaikan Agus Adaw salah satu pengurus KONI Babel.  “Silaturahim antara Dispora dan KONI ini merupakan hal yang positif dalam kaitannya untuk memajukan dan mengembangkan bidang olahraga di Provinsi tercinta ini.  Kemitraan harus tetap terjalin dimana KONI sebagai operator pelaksana bidang olahraga dan Dispora sebagai penentu kebijakan pembangunan di bidang olahraga. KONI dan Dispora harus satu kesatuan.Diharapkan kita semua dapat menyukseskan PORWIL 2015 dan dapat mencetak atlet-atlet yang berprestasi dan berkualitas,” harapnya. (konibabel)

The post Dispora – KONI Babel Bersinergi Tingkatkan Prestasi Atlet appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment