HUT ke-12 Sriwijaya Air ‘Bersinergi Membangun Negeri’


Pangkalpinang (koranbabel.com) — ‘Bersinergi Membangun Negeri’ demikian tema yang diambil dalam merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Sriwijaya Air, Selasa (10/11).

Sinergi menjadi pesan utama yang disampaikan Presiden Direktur Sriwijaya Air, Chandra Lie melalui video kepada segenap karyawan District Sriwijaya Air Pangkalpinang.

Chandra Lie menegaskan keberadaan unit Sriwijaya Group seperti Sriwijaya Air, NAM Air, NAM Training Centre, dan NAM Flying School akan menjadi kekuatan besar menghadapi tantangan di masa depan seiring berjalannya kondisi perekonomian makro dan mikro yang cenderung mengalami pelemahan sehingga menuntut efektifitas dan efisiensi pengelolan unit-unit Sriwijaya Group.

“Pada kesempatan di ulang tahun ke-12, ‘Bersinergi Membangun Negeri’ sudah saatnya kita harus solid satu sama lain. Unit-unit jasa harus menujukkan pada dunia keberadaan yang terpadu melayani masyarakat dari Sabang sampai Marauke. Sriwijaya dan NAM berada satu role bersama melebur, ingat kita tidak terkotak-kotak. NAM Training Centre sebagai unit men-support Sriwijaya dan NAM menjadi sumber daya manusia (SDA) yang fungsional, handal dan siap pakai dalam perannya. NAM Flying School unit usaha yg bersinergi dalam mensuport kebutuhan dan memberi opini masyarakat akan kekuatan Sriwijaya dan NAM Air. Sinergi menjadi kata kunci demi mencapai tujuan,” ungkap Chandra Lie dalam video yang disaksikan oleh puluhan karyawan-karyawati Sriwijaya Air.

Chandra Lie juga mengapresiasi kinerja karyawan berprestasi melalui ibadah umroh gratis pada tahun 2015 ini kepada 48 karyawan dari perwakilan seluruh district Sriwijaya Air di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Kepala District Sriwijaya Pangkalpinang Sherly Astura dalam perayaan HUT ke-12 Sriwijaya Air di Kantor District Pangkalpinang mengingatkan kembali kisah kesuksesan pendiri Sriwijaya Air, Chandra Lie beserta keluarga.

“Beliau (Chandra Lie–red) memberikan motivasi dan inspirasi perjalanan hidup yang dimulai dari nol, ini bukan mimpi dan khayalan apabila kita flashback. Dalam pekerjaan tidak ada yang lebih hebat semuanya ibarat mata rantai. Sebagai apresiasi terhadap loyalitas karyawan perusahaan memberikan ibadah umroh gratis di bulan Desember, salah satunya berasal dari perwakilan District Sriwijaya Air Pangkalpinang. Jangan pernah takut atau perhitungan saat bekerja,” ungkap Sherly.

Sriwijaya Air mengakui performa karyawan yang prima turut mempengaruhi prestasi yang ditorehkan oleh maskapai anak negeri ini. Berdasarkan data yang diungkap oleh Stasiun Manager Sriwijaya Air Pangkalpinang, Kian Se mengatakan berbagai penghargaan diraih oleh Sriwijaya Air salah satunya dari Lembaga Independen Flight Safety Foundation pada bulan Agustus 2015 yang memilih Sriwijaya Air sebagai maskapai yang patuh terhadap keselamatan penerbangan. Sementara penghargaan lain diperoleh Sriwijaya Air berasal dari Dinas Perhubungan yang menilai prestasi dari segi ketepatan waktu penerbangan.

“Pada semester pertama bulan Juni 2015, versi Dinas Perhubungan, NAM Air menduduki peringkat pertama sebesar 93 persen dan Sriwijaya Air menduduki peringkat keempat sebesar 86 persen,” jelas Kian Se.

Tak disangka pula, Irawadi (46) terpilih menjadi salah satu diantara 48 karyawan Sriwijaya Air yang berangkat umroh mewakili District Pangkalpinang. Pria yang telah mengabdi selama 10 tahun sebagai Employee Service HRD di Sriwijaya Air Pangkalpinang ini mengawali karirnya pertama kali sebagai General Affair.

“Yang namanya General Affair semua kita kerjakan walaupun kadang itu bukan job desk kita,” kata Irawadi.

Pria yang resmi bergabung pada 8 Februari 2004 ini pun tak menyangka dirinya terpilih sebagai salah satu yang mendapatkan Ibadan umroh gratis. Irawadi pun terpilih bukan tanpa  alasan, beberapa penilaian terhadap prestasi kinerja diantaranya genap 10 tahun mengabdi dan tidak pernah mendapat Surat Peringatan (SP) atas kelalaian kerja.

“Saya ucapan terimakasih kepada perusahaan karena akan memberangkatkan umroh kepada salah satu staff di Pangkalpinang, Secara tidak langsung secara simbolis, saya mewakili seluruh teman-teman di Pangkalpinang, sebagai orang muslim saya memang punya niat untuk umroh” papar Irawadi

Kepada rekan kerja di Sriwijaya Group, Irawadi berpesan agar menyenangi pekerjaan dan jangan menjadikannya sebagai sebuah beban.

“Harapan saya mewakili teman-teman yang jelas agar Sriwijaya Air masih diberikan kepercayaan untuk dititipkan rezeki kepada staff dan keluarganya. Tambah sukses, bukan hanya ulang tahun ke-12 tahun tapi forever lah, selamanya tetap eksis,” tukas Irawadi.(dhi)

The post HUT ke-12 Sriwijaya Air ‘Bersinergi Membangun Negeri’ appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment