Hasto Klaim Menteri Kader PDIP Bekerja Sesuai Harapan Jokowi


Surabaya,koranbabel — Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasti Kristianto  mengkalim menteri dari kader PDIP ‘aman’ dari reshuffle kabinet kerja Jokowi-JK tahap II. Jika ada menteri kader PDIP direshuffle, bagaimana tanggapan PDIP?

“Persoalannya bukan rela atau tidak rela.  Persoalan reshuffle menteri itu kewenangan presiden,” ujar Hasto Kristianto usai menghadiri bedah buku Revolusi Pancasila di kantor Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur, Jalan Masjid Al Akbar Surabaya, Senin (9/11/2015).

“Presiden berdaulat untuk mengambil keputusan politik. Tapi saya yakin, bahwa presiden tidak akan mengambil suatu resiko-resiko politik yang tidak diperlukan dalam reshuffle,” katanya.

Ia mengatakan, menteri-menteri yang diusung PDI Perjuangan, berdasarkan data-data yang dimiliki PDIP, bekerja mendukung program  Jokowi-JK.

“Berdasarkan data-data yang dimiliki PDIP, termasuk kajian-kajian yang dilakukan survei, itu sejalan dengan apa yang menjadi harapan Bapak Jokowi-JK,” terangnya.

Ketika disinggung mengenai ada menteri kader PDIP yang dikritik, Hasto menegaskan, PDIP juga mengkritik menteri dari kader sendiri maupun di luar PDIP.

“Bagi PDIP, kritik yang diberikan termasuk ke menteri dari kader untuk memperbaiki kinerja menteri,” ujarnya.

“Tanpa kritik akan kehilangan arah. Kritik tersebut untuk memperbaiki kinerja PDI Perjuangan,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, Hasto malah memberikan kritik terkait program di kementerian BUMN.

“PDI Perjuangan memberikan kritik kepada pelaksana politik ekonomi BUMN saja. Yang bersangkutan memang bukan berasal dari rekomendasi PDI Perjuangan. Tapi kita melihat politik ekonomi BUMN harus diluruskan,” katanya.

Kata Hasto, PDIP  memberikan dukungan sepenuhnya terhadap pemerintahan Jokowi-JK. Ketia ada  upaya-upaya memperebutkan APBN untuk kepentingan korporasi seperti BUMN, PDIP akan mengkritisi dan memberikan masukan ke Jokowi-JK.

“Agar alokasi PMN betul-betul dipakai untuk program-program kerakyatan. Alhamdulillah beliau mendengar masukan-masukan dari partai-partai termasuk PDIP, sehingga dana PMN tersebut direlokasi untuk kepentingan masyarakat banyak,” tandasnya.
(detik)

The post Hasto Klaim Menteri Kader PDIP Bekerja Sesuai Harapan Jokowi appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment