Belasan Motor Diangkut ke Mapolsek


Sungailiat (koranbabel.com)  — Belasan sepeda motor berhasil diamankan aparat Polsek Sungailiat dalam sebuah razia yang digelar Sabtu (7/11) malam dari sejumlah kawasan dan tempat hiburan malam.

Sebagian sepeda motor itu diamankan, lantaran pemiliknya tidak bisa menunjukan surat kendaraan serta kondisi kendaraan sudah tidak standar.

Razia yang dipimpin Kapolsek Sungailiat AKP Gineung digelar mulai pukul 21.30 WIB dan sasaran pertama adalah sebuah warnet  kawasan jajanan kuliner Tenda Merah.  Di lokasi tersebut berhasil diamankan dua unit sepeda motor yang menggunakan knalpot racing serta beroda kecil.

Tim kemudian bergerak menuju tempat biliar di Penginapan Best Sungailiat dan berhasil mengamankan sepeda motor oyang  tidak dilengkapi surat serta menggunakan knalpot racing.

“Razia yang digelar merupakan giat rutin yang dilaksanakan selain penertiban kendaraan, dan selanjutnya akan digelar setiap malam Minggu, dengan sasaran berbeda nantinya,” ungkap Kapolsek Sungailiat AKP Gineung seizin Kapolres Bangka AKBP Sekar Maulana SIK, Senin (9/11).

Dikatakan Kapolsek, saat ini belasan sepeda motor tersebut diamankan di Mapolsek Sungailiat dan kepada pemilik diminta untuk membawa surat-surat kendaraanya, saat akan mengambil motor mereka.

“Nanti pemilik membawa surat-surat kendaraan dan yang mengunakan knalpot racing hendaknya merubah menjadi kanlpot standar dan kelengkapan kendaraan lainya, saat akan mengambil motor,” ujar AKP Gineung.

Sementara itu, pada hari yang sama, Polsek Merawang juga menggelar razia dan pendataan kos-kosan serta kontrakan di wilayah Desa Pagarawan Kecamatan Merawang yang dipimpin oleh Kapolsek Merawang AKP Joko Handono.

Saat mendatangi rumah kontrakan di belakang kantor Camat Merawang dan ditemukan pemuda yang sedang nongkrong sambil mabuk-mabukan minum arak kemudian diamankan berikut kendaraannya yang tanpa dilengkapi surat menyurat.

“Ada delapan pemuda sedang mabuk-mabukan, lansung diamankan ke polsek,” ujar  Joko Handono.

Joko Handono mengatakan, razia digelar bertujuan untuk mendatakan setiap penghuni kontrakan dan kos-kosan, untuk meminimalisir para pendatang yang tidak memiliki identitas, para pelaku kriminal, dan yang terpenting mencegah berkembangnya jaringan terorisme di wilayah hukum Mapolres Bangka.

“Selain mengamankan pemuda mabuk-mabukan, juga sepeda motor dan silakan lengkapi surat-surat dan kelengkapan kendaraan. Dengan membawa surat dan kelengkapan kendaraan, saat akan mengambil kendaraan ke polsek,” tukas AKP Joko Handono.(ian)

The post Belasan Motor Diangkut ke Mapolsek appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment