7 Warga Kenanga Dapat Rumah Layak Huni


Sungailiat (koranbabel.com) — ‎Satam Emas merupakan program prioritas pembangunan Provinsi Babel dalam rangka mempercepat pembangunan daerah di Kabupaten atau Kota. Bahkan program ini sudah disusun dalam RP JMD 2012-2017. Dan pada tahun 2015 ini, Kabupaten Bangka mendapatkan anggaran dalam pelaksanan program tersebut, dimana sebanyak 17 warga yang akan direnovasi atau pelaksanaan rumah layak huni.

Adapun ke 17 warga yang mendapatkan program rumah layak huni ini terdiri dari, 10 rumah warga di Kelurahan Sungailiat dan 7 rumah warga yang ada di Kelurahan Kenanga. Hal tersebut dikatakan langsung oleh Lurah Kenanga, Syarli Nopriansayah kepada wartawan, Selasa (10/11) kemarin.

Menurut Syarli, pada tahun 2015 ini 7 (tujuh) warga Kelurahan Kenanga mendapat pembangunan rumah layak huni yang merupakan Program Satam Emas. Namun diakuinya, saat ini masih terdapat sejumlah warga Kenanga yang harus mendapatkan program tersebut, “Untuk ke-7 (tujuh) warga yang mendapat program pembangunan rumah layak huni, sudah dalam tahapan pengerjaan, dan mudah-mudahan pengerjaanya tepat waktu,” ungkap Syarli.

Menurut Syarli, untuk menentukan siapa saja yang layak mendapatkan program pembangunan rumah layak huni, pihak Kelurahan Kenanga sudah membahas hal tersebut mulai dari tingkat Kaling, lurat RT/RW dan desa dan kemudian di musyarahkan, selanjutnya di croschek pihak Bappeda, untuk menentukan siapa memang tepat warga yang akan mendapatkan progam tersebut.

“Kita mempersilahkan kepada seluruh masyrakat yang layak dan benar-benar membutuhkan program rumah layak huni ini, dengan membuat pengajuan dari tingkat RT/RW. Dan data-data ini akan kita kroscek, kebenaran apakah memang layak warga terbut mendapatkannya. Dan jika benar tentu akan kita rekomendasikan ke Pemda yang kemudian akan disampaikan ke tingkat Provinsi,” jelas Syarli.

Untuk itu, dirinya berharap kepada instasi lain seperti PT. Timah melalui CSR yang hendak melaksanakan program rumah layak hukni, agar menghubungi Kecamatan Sungailiat. Hal ini dikarenakan saat ini, masih banyak masyarakat Kenanga yang sangat membutuhkan program tersebut.

“Seluruh database mengenai jumlah dan siap-siapa saja warga Kenanga yang layak mendapatkan program rumah layak huni ini sudah kita serahkan ke Kecamatan Sungailiat. Dan jumlahnya lumayan cukup banyak dan antrianya sangat panjang,” ‎harap Syarli.

Dirinya juga menambahkan, dalam pelaksanaan pembangunan rumah layak huni ini. Sebagian warga masih mempertahan rumah aslinya, karena masih bisa di manfaatkan dan digunakan, “Bangunannya ini dibangun dari O (nol), artinya dari pondasi sampai ke atapnya. Namun sebagian warga ada yang masih memiliki tanah disekitar rumahnya, tetap me‎mempertahan rumah aslinya. Kan mubazir, jika di bongkar semuanya jadi ada yang nambah, tapi bagi yang sudah tidak ada tanah lagi maka mau tidak mau harus dibongkar semua,” pungkasnya. (ian)

The post 7 Warga Kenanga Dapat Rumah Layak Huni appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment