Dua Warga Rias Tertimbun Longsor


Toboali(koranbabel.com) — Lagi, tambang inkonvensional (TI) di Desa Rias Toboali Bangka Selatan makan korban. Bahkan, musibah kali ini menelan dua korban jiwa yakni, Romowai (54) alias Ujing dan Asmadi (50) alias Di. Peristiwa tersebut terjadi, Selasa (10/11) sekitar pukul 14.00 WiB tepatnya di Tebing Binjai Desa Rias.

Belum diketahui pemilik tambang, namun berdasarkan keterangan warga sekitar,  tambang tersebut dikerjakan empat orang, namun dua diantaranya berhasil selamat saat tanah longsor melaju ke dalam lobang camui.

“Ujing sekitar 15 menit sudah ditemukan sedangkan Di baru ditemukan sekitar satu jam yakni sekitar jam tiga sore,” tutur warga sekitar.

Namun, meski dalam 15 menit sudah ditemukan, nyawa Ujing tidak tertolong dan saat ditemukan sudah dalam keadaan tidak bernyawa lagi, demikian dengan Di saat ditemukan warga jasad kakek itu  sudah terbujur kaku.

“Keduanya rencanya dimakamkan besok (hari ini -red) masih nunggu keluarga yang jauh,” ungkap warga tersebut.

Kejadian laka tambang di Desa Rias ini sudah yang kedua kalinya, sebelumnya pada 29 Oktober 2015 tambang di desa tersebut sudah menelan satu korban jiwa, yakni Apung. Selain itu, pada 5 Oktober 2015 laka tambang timah ilegal terjadi di Desa Air Bara Kecamatan Air Gegas dan 2 orang meninggal dunia akibat tertimbun tanah. Dengan demikian, dalam dua pekan ini tambang timah rakyat di Kabupaten setempat sudah menelan lima korban jiwa.

Sementara Kapolsek Toboali, AKP Raden Hasir ketika dihubungi harian ini belum ada jawaban.(ton)

The post Dua Warga Rias Tertimbun Longsor appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment