Anak Sebagai Generasi Emas


Koba (koranbabel.com) — Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah memperingati Hari Anak Nasional (HAN) dan Hari Keluarga Nasional (Harganas) tingkat Kabupaten Bangka Tengah. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung serbaguna Koba dan mengambil tema wujudkan keluarga dan lingkungan ramah anak.

Hadir dalam peringatan HAN dan Harganans ini, Ketua DPRD Bangka Tengah beserta istri, perwakilan Polres Bangka Tengah, Pj. Bupati Bangka Tengah beserta istri, Kepala SKPD dilingkungan pemda Bangka Tengah dan perwakilan siswa TK sampai SMA se Bangka Tengah. Kegiatan peringatan HAN dan Harganas ini dilaksanakan oleh BPPKB-PA serta di isi dengan mendengarkan dongeng dari ustazah Luluk Susanti, S.Pdi, M.Ag.

Dalam sambutannya Pj. Bupati Bangka Tengah, Sunardi mengatakan, peringatan HAN ini merupakan momen untuk menguatkan posisi dan keberadaan anak sebagai generasi emas penerus dan pelurus bangsa.

“Peringatan HAN ini merupakan momen bagi kita untuk mengingatkan kita bahwa anak-anak kita  merupakan generasi yang akan meneruskan perjuangan yang kita nantinya. Untuk itu sudah kewajiban kita untuk menjaga mereka jangan sampai ada deskriminasi dan kekerasan yang menimpa mereka,” kata Drs. H. Sunardi, M.AP, Kamis (5/11).

Lanjutnya, sebagaimana diketahui bersama Kabupaten Bangka Tengah sangat serius dalam melindungi anak dari segala bentuk kekerasan dan deskriminasi yaitu dengan dideklarasikannya kabupaten layak anak pada tanggal 09 April 2013.

Disamping itu dengan usaha dan kerja keras semua pihak beberapa waktu yang lalu Bangka Tengah memperoleh penghargaan dari  pemerintah pusat sebagai kabupaten layak anak tingkat pertama.

“Walaupun Bangka Tengah merupakan kabupaten yang terbilang baru, namun Bangka Tengah sudah meraih penghargaan dari pemerintah pusat sebagai Kabupaten Layak Anak pratama. Ini merupakan bukti bahwa Bangka Tengah serius dengan perlindungan terhadap anak dan ini harus ditingkatkan lagi kedepannya,” ujar Sunardi.

Menyinggung peringatan harganas, Pj.  Bupati Bangka Tengah mengatakan, keluarga memiliki peranan yang sangat penting dalam membangun peradaban bangsa, dimana untuk menjadi sebuah bangsa yang kuat dan sejahtera dimulai dari keluarga yang yang kuat dan sejahtera.

“Untuk menjadi bangsa yang kuat, harus dimulai dari keluarga yang kuat dan sejahtera. Dan untuk menciptakan generasi muda penerus bangsa yang berkualitas dan bisa memajukan bangsa ini juga harus dimulai dari keluarga yang sejahtera pula. Sehingga keluarga memiliki peran yang penting,” kata Sunardi. (ron)

The post Anak Sebagai Generasi Emas appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment