Toboali (koranbabel.com) — Anggota Satpol PP Bangka Selatan, Kamis (15/10) menjalani tes urine di Gedung Serba Guna Junjung Besaoh.
Kegiatan yang bekerjasama dengan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Bangka Selatan serta Badan Narkotika Provinis (BNP) Provinsi Bangka Belitung ini bertujuan untuk mengantisipasi peredaran narkotika di kalangan pemerintah, terutama para penegak hukum.
Pemeriksaan urine ini dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNP Provinsi Babel, AKBP Harun Sani didampingi tiga pegawai BNP serta dihadiri Kasat Narkoba Polres Basel, AKP Permadi beserta anggota.
Pantauan harian ini, satu persatu anggota Satpol PP diminta ‘mendonorkan’ air seni mereka untuk dilakukan pengecekan. Anggota Satpol PP yang menjalani tes mendapat pengawasan ketat dari anggota BNP, BNK, dan pihak kepolisian.
Kepala Satpol PP Bangka Selatan Hasbi mengutarakan, tes urine kepada anggota Pol PP tersebut bertujuan untuk mengantisipasi serta mengetahui apakah ada anggota Pol PP yang terlibat memakai barang haram narkoba, seperti sabu dan sebagainya.
“Jangan sampai kita selaku penegak perda dan disiplin malah mengkonsumsi narkoba. Karenanya itu, perlu dilakukannya pemeriksaan urine,” tegas Hasbi kepada wartawan.
Hasbi mengatakan, dalam tes urine tersebut diikuti sebanyak 96 anggota Pol PP dari total anggota sebanyak 99 anggota.
“Jumlah anggota Satpol PP yang mengikuti pemeriksaan tes urine sebanyak 96 orang dari 99 orang anggota,” imbuh Hasbi.
Hasbi mengatakan, dalam test urine serentak itu, terdapat tiga orang anggotanya yang berhalangan hadir untuk menjalani pemeriksaan. “Tiga orang anggota tidak bisa hadir karena sedang dinas luar (DL), tapi nanti akan dilakukan tes susulan di Kantor BNK,” terang Hasbi.
Ditambahkan Hasbi usai pemeriksaan urine anggota Satpol PP, nantinya akan dilanjutkan tes urine terhadap seluruh pegawai yang ada di lingkungan Pemkab Basel melalui satua kerja masing-masing.
“Sebelum pegawai terlebih dulu kita yang dilakukan tes selaku penegak perda dan disiplin, usai itu baru ke pegawai di masing-masing satker, waktu pemeriksaan belum ditentukan yang pasti dadakan agar tidak ada yang tau, seperti hari ini tes dilakukan dadakan,” tutur Hasbi.
Hasbi berharap, seluruh anggota Satpol PP yang bertugas di lingkungan Pemkab Basel bebas dari narkoba. “Jangan sampai kita melakukan penertiban, penegak perda dan disiplin, tapi di tubuh Satpol PP sendiri tidak taat aturan, seperti ada yang terlibat mengkonsumsi narkoba,” tukas Hasbi.
Terpisah, Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNP Provinsi Bangka Belitung, AKBP Harun Sani menerangkan hasil pemeriksaan tes urine anggota Satpol PP akan dilaporkan melalui surat ke Bupati dan BNK.
“Hasilnya nanti kita sampaikan melalui surat ke Bupati serta ke BNK,” kata AKBP Harun Sani seraya mengatakan bahwa Pemeriksaan tes urine anggota Satpol PP di Kabupaten Bangka Selatan merupakan yang pertama kali dan pemeriksaan ini merupakan permintaan langsung dari Pemkab Basel.
Sementara Pj Bupati Basel, Huzarni Rani dalam sambutannya menuturkan tujuan dilaksanakan test urin kepada anggota Pol PP untuk memenimalisir peredaran narkoba yang ada dilingkungan pemerintah daerah, terutama terhadap anggota Satpol PP yang selaku penegak Perda dan disiplin di lingkungan pemerintah Pemkab Basel.
“Satpol PP tugas pokoknya adalah melakukan pengaman, seperti razia penegakan perda jadi sebelum melakukan tugas sebagaimana fungsinya seluruh petugas harus bersih (narkoba) dulu, makanya hari ini semua petugas harus di cek dulu,” tukas Huzarni seraya menambahkan tes yang sama juga akan dilakukan terhadap seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Bangka Selatan.(ton)
The post Urine Anggota Satpol PP Diperiksa appeared first on KORAN BABEL.
ConversionConversion EmoticonEmoticon