Terima Kasih Bapak-bapak Tentara


Pangkalpinang (koranbabel.com) — Rumah Sumarto menjadi sasaran TNI untuk diperbaiki dalam program tambahan TMMD ke-95 tahun 2015 yang digelar Kodim 0413/Bangka.

Rumaha Sumarto yang terletak di bantaran Sungai Rangkui, memang tak jauh dari lokasi sasaran pengerukan Satgas TMMD. Ditambah rumah itu nyaris roboh karena dimakan usia, sehingga para anggota Satgas TMMD yang terdiri dari TNI AD, AL, AU dan Polisi serta masyarakat Kota Pangkalpinang berniat memperbaikinya.

Rumah tersebut kini sedang diperbaiki lantaran sudah tidak layak dihuni.  Apa daya, Sumarto yang hanya bekerja sebagai penjaga malam pasar di belakang Ramayana Pangkalpinang ini, tak mampu untuk mengubah tempat tinggalnya menjadi layak.

Pria 48 tahun ini tak sendirian tinggal di gubuk yang tempatinya sejak tahun 2000 lalu, ia bersama istri serta anaknya. Beruntung melalui program TMMD tahun ini rumahnya dapat dipugar.

“Terima kasih kepada bapak-bapak tentara yang telah membantu kami,” ungkap Sumarto.

Sebelumnya pada Sabtu (24/10) pagi, Satgas TMMD membersihkan Jalan Nipah Pangkalpinang. Jalan tersebut merupakan akses yang menuju Posko Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD).  Kegiatan gotong royong ini dipimpin Peltu Dahyar Indra yang bertugas di Koramil 413-13/Pangkalan Baru.

Ketua RT 08/02 Kelurahan Pasir Putih, Margono, langsung  mengintruksikan warganya untuk ikut bergotong royong. Sehingga TNI dan masyarakat tampak membaur membersihkan kanan kiri jalan dan parit jalan sepanjang 300 meter.

“Kegiatan pembersihan ini perlu dijaga dan dipelihara sebagai budaya bangsa. Sehingga lingkungan tetap terjaga kebersihan dan keindahannya,” tukas Kapten (Inf) Daud seizin Dandim 0413/Bangka Letkol (Inf) Utten Simbolon.(to)

The post Terima Kasih Bapak-bapak Tentara appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment