800 Pelajar Diberi Wawasan Kebangksaan


Pangkalpinang (koranbabel.com) — Pabung Kabupaten Bangka Kodim 0413/Bangka menggelar seminar Wawasan Kebangsaan di Gedung Sepintu Sedulang, Sungailiat, Jumat (2/10).

Acara yang digelar dalam rangka HUT ke-70 TNI ini diikuti 800 peserta yang terdiri dari siswa siswi SMA Setia Budi, SMK 1 Sungailiat, SMK 2 Sungailiat, SMAN 1 Sungailiat, Satpol PP  Kabupaten Bangka, dan Polres Kabupaten Bangka. Adapun tema yang dipilih adalah ‘Bela Negara Dalam Rangak Menuju Indonesia Sebagai Poros Maritim.’

Pemateri kawakan dihadirkan untuk mengisi acara tersebut, seperti Kolonel (Arh) J Jolly Suawa Kakorda Kemenhan Kepulauan Bangka Belitung dan dipandu oleh moderator kawakan Gustari, selaku Ketua Forum RT RW di Kabupten Bangka

Tampak para peserta antusias menerima materi bela negara ini yang juga dihadiri  Kasatpol PP Kabupaten Bangka, Wakapolres Bangka, Perwakilan Pemkab Bangka dan Ketua Pengadilan Negeri Sungailiat, Andreas Purwatyo Setiadi.

Selesai memaparkan materi moderator memberikan kesempatan untuk bertanya para siswa siswi peserta seminar. (Pabung Bangka/to)

The post 800 Pelajar Diberi Wawasan Kebangksaan appeared first on KORAN BABEL.

Previous
Next Post »
Thanks for your comment